GPIB, Jakarta – Jemaat GPIB dihimbau untuk membuka satu kotak persembahan khusus yang dikumpulkan pada Ibadah Hari Minggu atau langsung secara tunai ke Kantor Majelis Sinode. Sebagaimana diketahui badai Siklon Tropis Seroja yang merupakan penyebab banjir bandang dan longsor di wilayah NTT, NTB dan Timor Leste mengakibatkan kerusakan di fatal dan korban jiwa.
Demikian imbauan Majelis Sinode GPIB dalam Surat Edaran tertanggal 5 April 2021 yang ditandatangani Ketua I Majelis Sinode Pdt Marthen Leiwakabessy S.Th dan Sekretaris I Pdt Elly D. Pitoy – De Bell S.Th. Disebutkan bahwa badai juga telah memporakporadakan Jemaat Gereja Masehi Injili di Timor (GMIT) dan Gereja Kristen Sumba (GKS).
“Kami mengetuk hati seluruh Jemaat GPIB sebagai umat Tuhan yang terpanggil untuk bersama-sama meringankan beban penderitaan yang menimpa sesama umat Tuhan.” Bagi jemaat yang ingin memberikan bantuannya dapat mengirimkan ke rekening Majelis Sinode:
Rekening BRI Cabang Jakarta Mangga Dua No. 0346-01-000429-30-7 atas nama Majelis Sinode GPIB/Crisis Center.
/fsp